KAB. BANDUNG, skipatroli.com — Seorang pria berinisial B (47) menjadi korban penusukan di Jalan Saparako, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung hingga meninggal dunia.
Korban meninggal dunia setelah dilarikan ke RSUD Majalaya karena mengalami luka berat di bagian perut.
Kapolsek Majalaya, Kompol Aep Suhendi membenarkan, B menjadi korban kasus penusukan hingga meninggal dunia.
Sebelumnya korban dilarikan ke rumah sakit sesaat usai peristiwa berdarah pada Kamis (24/10) sekitar pukul 17:03 WIB.
“Korban mendapat sejumlah penanganan medis dari rumah sakit. Hanya saja kondisinya terus memburuk akibat luka berat yang dialaminya. Hingga akhirnya korban meninggal dunia, pada Kamis pukul 22:15 WIB,” jelasnya.
Ia mengatakan, motif penusukan ini belum diketahui, namun dalam waktu 4 jam, jajaran Polsek Majalaya dan Tim Resmob Polresta Bandung berhasil mengamankan para pelaku penusukan.
“Kasusnya masih dalam proses penyelidikan, diduga pelaku merupakan teman dekat korban,” terang kapolsek.
Sementara itu, istri korban ketika ditemui wartawan menjelaskan, pelaku meminjam sepeda motor, namun tidak dikembalikan dan bahkan kendaraan tersebut digadaikan pelaku.
Keluarga korban berharap para pelaku mendapatkan hukuman setimpal atas perbuatannya. (Devi Alex/Tim)